Rabu, 30 November 2016
Selasa, 15 November 2016
Pembuatan Garasi Triseda rw.08
Untuk menjaga agar Motor inventaris Triseda Rw.08 awet dan tidakcepat rusak ,maka kami membangun Garasi biar terlindung dari terik matahari dan hujan.
Jumat, 11 November 2016
KEGIATAN IDUL QURBAN RW.08
Kegiatan Panitia Penerima Titipan Hewan Qurban dilaksanakan di Balai Rw.08 , Para Panitia yang terdiri dari Pengurus Masjid Al-Amanah dan Pengurus Rw.08 bekerjasama dalam menyalurkan daging hewan qurban kepada para jamaah dn warga Rw.08. Alhamdulillah setiap tahun titipan Hewan Qurban tak kurang dari 3 ekor sapi.tahun 2016 Rw.08 menyalurkan daging Qurban sebanyak 4 ekor sapi dan 4 ekor domba.terima kasih atas kepercayaanya.
Kamis, 10 November 2016
RW.08 Kelurahan Cipadung-Cibiru Bandung: PERINGATAN HUT RI KE-71
RW.08 Kelurahan Cipadung-Cibiru Bandung: PERINGATAN HUT RI KE-71: Peringatan HUT RI-71 dirayakan di Lapangan Rt.02/08 Kelurahan Cipadung, dengan semangat para Peserta dari Remaja Karang Taruna ...
Rabu, 09 November 2016
PEMBUATAN TEMPAT PEMBUANGAN SAMPAH SEMENTARA.RW.08
Kegiatan Kerja Bakti Pembuatan Tempat Pembuangan Sampah Sementara yang berlokasi di Rt.02/08 Kelurahan Cipadung, yaitu Tempat pembuangan sampah sementara sebelum diangkut oleh Truk sampah dari dinas Kebersihan Kota Bandung setiap hari Jumat. Alhamdulilah Warga Rw.08 memiliki Tempat Pembuangan sampah sementara, yang jarang dimiliki oleh warga Rw lain, karena Rw.08 memiliki tanah Wakaf yang diwakafkan melalui Masjid Al-Amanah, sehingga warga Rw.08 lebih nyaman dan aman dalam hal Pembuangan sampah.
KEGIATAN PELATIHAN URBAN FARMING RW.08
Kegiatan Pelatihan Urban Farming yang diikuti oleh seluruh Rw di wilayah kelurahan Cipadung-Cibiru kota Bandung, Diharapkan dengan adanya Pelatihan bisa mengatasi permasalahan dan kendala yang dihadapi warga dalam memelihara pertumbuhanya.
KEGIATAN RENOVASI MASJID AL-AMANAH DUA LANTAI
KEGIATAN MAGRIB MENGAJI DI MASJID AL-AMANAH RW.08 KELURAHAN CIPADUNG
Kegiatan Magrib mengaji di Masjid Al-Amanah Kelurahan Cipadung dimulai jam 18.15 ( Bada Magrib sampai saat Sholat Isa ) dimulai dari kelas Iqro atau tingkat Taman Kanak-kanak sampai Remaja. Para Ustad dan Ustazah merupakan para senior yang berada di lingkungan Rw.08.
URBAN FARMING.RW.08
Urban Farming salah satu Program Pemerintah Wali Kota Bandung , Bentuk Solusi diperkotaan walaupun Lahan Pertanian kian Jarang ,namun Wali Kota Bandung Bpk. Ridwan Kamil tidak kehilangan akal dengan memanfaatkan lahan yang sempit kita bisa menanam jenis sayuran dan tanaman lain yaitu dengan media Tabulampot.atau Tanaman Buah dalam Pot.
Namun Kebetulan Rw.08 Kelurahan Cipadung masih mempunyai lahan Tidur yang belum digarap pemiliknya untuk dijadikan bangunan,sementara para Pengurus Rw.08 memanfaatkannya dengan menanam berbagai macam tanaman dari Pemerintah Kota Bandung dengan Program Urban Farming. semoga bermanfaat. Aamiin.
PROSES PENGASPALAN JALAN .MA .WINATA RW.08
Proses Pengaspalan Jl.MA Winata Rt.02/08 Kelurahan Cipadung . Setelah Warga Rw.08 melaksanakan Kerja bakti Pemeluran Jl.MA Winata , kemudian kami mengajukan Proposal Pengaspalan Jalan ke Dinas Terkait yaitu Bina Marga dan Alhamdulilah sekarang sudah terlaksana berkat kerjasama semua pihak.Kami Pengurus Rw.08 mengucapkan terima kasih atas semua bantuan dari warga Rw.08 yang telah membantu dalam proses Pengaspalan di sepanjang Jalan MA Winata Rt.02/08.
KEGIATAN KERJA BAKTI PENGECORAN JALAN MA.WINATA RW.08
Pengecoran Jl. Ma Winata sepanjang 800m merupakan hasil program PIPPK dan swadaya masyarakat, yang Alhamdulilah telah berjalan dengan lancar.
Langganan:
Postingan (Atom)